Macam-Macam Bahasa Pemrograman

Bahasa Pemrograman BASIC

BASIC adalah singkatan dari Beginners’ All-purpose Symbolic Instruction Code. BASIC adalah sebuah kelompok bahasa pemrograman tingkat tinggi. Secara harfiah, BASIC memiliki arti "kode instruksi simbolis semua tujuan yang dapat digunakan oleh para pemula". Memang, istilah "Bahasa BASIC" di sini juga bisa diartikan menjadi bahasa untuk pemula, atau dengan kata lain, disebut sebagai bahasa dasar, tapi hal tersebut dirasa kurang tepat, mengingat BASIC dapat juga digunakan oleh para pemrogram ahli.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi wikipedia dan untuk mengetahui kategori keluarga bahasa pemrograman BASIC silakan klik di sini.

Bahasa Pemrograman PASCAL

Bahasa pascal adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi yang dikembangkan oleh Niklaus Wirth di Zurich pada akhir 1960-an hingga awal 1970-an. Pascal merupakan bahasa pemrograman yang terstruktur, sehingga sering digunakan sebagai sarana awal untuk mempelajari teknik pemrograman komputer.


Reserved Word
(Kata Tercadang) Bahasa Pascal


Reserved Word
adalah kata-kata yang sudah didefinisikan pada Pascal dan mempunyai arti tertentu. Kata-kata tersebut tidak boleh digunakan sebagai identifier (Pengenal).


Contoh : Program, Begin, End, If, For, While, Repeat, Write, Read.


Skema dari program pascal


Skema dari program Pascal adalah sebagai berikut.

Program nama_program;

[ Deklarasi label ]

[ Deklarasi konstanta ]

[ Deklarasi tipe ]

[ Deklarasi variabel ]

[ Deklarasi subprogram ]

Begin

Pernyataan;

….

Pernyataan;

End.


Untuk informasi yang lebih lengkap, silakan klik di sini atau kunjungi wikipedia.

Bahasa Pemrograman C

Bahasa pemrograman C merupakan salah satu bahasa pemrograman komputer.
Dibuat pada tahun 1972 oleh Dennis Ritchie untuk Sistem Operasi Unix di Bell Telephone Laboratories. Meskipun C dibuat untuk memprogram sistem dan jaringan komputer namun bahasa ini juga sering digunakan dalam mengembangkan software aplikasi. C juga banyak dipakai oleh berbagai jenis platform sistem operasi dan arsitektur komputer, bahkan terdapat beberepa compiler yang sangat populer telah tersedia. C secara luar biasa mempengaruhi bahasa populer lainnya, terutama C++ yang merupakan extensi dari C.

Untuk lebih jelasnya silakan klik di sini.

Bahasa Pemrograman PROLOG

PROLOG merupakan kependekan dari PROgramming in LOGic. Prolog adalah bahasa pemrograman logika yang dibuat untuk menciptakan suatu bahasa pemrograman yang memungkinkan pernyataan logika alih-alih rangkaian perintah untuk dijalankan komputer. Berbeda dengan bahasa pemrograman yang lain, yang menggunakan algoritma konvensionl sebagai teknik pencariannya seperti pada Delphi, Pascal, BASIC, COBOL dan bahasa pemrograman yang sejenisnya, maka prolog menggunakan teknik pencarian yang di sebut heuristik (heutistic) dengan menggunakan pohon logika.

Contoh penggunaan PROLOG dapat dilihat di sini. Untuk informasi yang lebih lengkap, silakan download file ini.







0 people have left comments

Commentors on this Post-